.jpg)
Rumah baru Billie Eilish di California. Foto: Realtor.com
Dia baru saja membeli sebuah rumah di Glendale, California seharga USD2,3 juta atau Rp32 miliar (kurs Rp14.228). Rumah tersebut lebih besar dari hunian yang ditempatinya saat ini di Los Angeles.
.jpg)
Rumah baru Billie Eilish di California. Foto: Realtor.com
Billie membeli properti tersebut diam-diam, namun tentu saja hal tersebut sulit dilakukan terutama karena dia seorang penyanyi terkenal di dunia. Dia juga pernah membeli rumah secara diam-diam di 2019.
.jpg)
Rumah baru Billie Eilish di California. Foto: Realtor.com
Properti terbarunya saat ini merupakan perkebunan berkuda di kota pinggiran kota Glendale, California. Rumah tersebut dimiliki oleh pemenang X Factor Leona Lewis seharga USD2,3 juta.
.jpg)
Rumah baru Billie Eilish di California. Foto: Realtor.com
Properti yang dibangun pada 1952 tersebut memiliki rumah utama seluas 195 meter persegi dan mencakup tiga kamar mandi dan tiga kamar tidur. Interiornya dilapisi dengan lantai kayu, dan pintu kaca lipat.

Rumah baru Billie Eilish di California. Foto: Realtor.com
Ada dapur dengan peralatan stainless berkualitas tinggi dan lemari. Properti tersebut memiliki empat kandang kudah dan arena. Billie diketahui menyukai menunggang kuda.
.jpg)
Rumah baru Billie Eilish di California. Foto: Realtor.com
Properti tersebut berada di jalan buntu dan sangat tersembunyi sehingga cocok untuk menjaga privasi pemiliknya. Selain itu, properti tersebut dilengkapi dengan sistem keamanan yang ketat.

Rumah baru Billie Eilish di California. Foto: Realtor.com
Di luar gerbang, ada rumah peternakan seluas 195 meter persegi yang dibangun pada 1950-an tetapi telah diperbaharui. Ada juga wisma dan apartemen terpisah.
(KIE)