Sinyalemen bakal tersajinya duel ketat antara dua petenis top dunia ini sejatinya sudah terlihat sejak set pertama. Murray harus menjalani tie-break sebelum merebut set pertama.
Sayangnya, Murray (30 tahun) gagal mempertahankan stamina dan fokusnya di set penentuan, sehingga pada akhirnya harus menyerah dari Wawrinka yang sudah berusia 32 tahun.
Kemenangan 6-7 (6/8), 6-3, 5-7, 7-6 (7/3), 6-1, membuat Wawrinka lolos ke final keduanya di French Open --setelah 2015. Petenis asal Swiss ini juga memecahkan rekor yang telah bertahan selama 44 tahun, yakni sebagai petenis tertua yang lolos ke final French Open. Sebelumnya, rekor ini dipegang Niki Pilic yang lolos ke final French Open 1973 pada usia 33 tahun.
"Luar biasa bisa kembali lagi ke final Roland Garros," ujar Wawrinka yang berhasil menuntaskan dendam pada Murray yang mengalahkannya di semifinal French Open musim lalu.
Baca juga: Angin dan Hujan Diprediksi Ganggu Perempat Final Prancis Terbuka
Di lain kubu, Murray harus mengubur impiannya memecahkan rekor sebagai petenis Britania pertama yang merebut gelar French Open setelah Fred Perry terakhir kali melakukannya pada 1935 atau 82 tahun silam.
"Saya mencoba untuk terus dalam pertarungan, tapi dia (Wawrinka) memang tampil lebih baik," kata Murray yang di musim lalu berhasil melaju ke final namun kalah dari Novak Djokovic.
Selanjutnya, Wawrinka akan menghadapi pemenang antara Rafael Nadal vs Dominic Thiem di babak final. Hingga berita ini diterbitkan, kedua petenis masih memainkan set ketiga di mana Nadal untuk sementara unggul 2-0.
Video: ?Kalahkan Murray, Wawrinka Lolos ke Final Prancis Terbuka
(ACF)