Marcus/Kevin selalu memenangkan lima pertemuan dengan Ahsan/Hendra di final dalam tahun 2019. Kelima turnamen tersebut ialah babak final Indonesia Masters, Indonesia Open, Japan Open, China Open, dan terakhir Denmark Open kemarin pada Minggu 20 Oktober.
Secara keseluruhan kedua pasangan sudah 12 kali bertemu. Marcus/Kevin terbilang dominan karena telah memenangkan 10 pertemuan.
Marcus/Kevin mengatakan butuh fokus dan konsentrasi yang tinggi agar mereka tak ketinggalan poin di lapangan. Mereka menilai seniornya itu merupakan pemain yang matang dan tak mudah untuk dikalahkan.
"Kami lebih beruntung juga mungkin, karena setiap pertemuan sebenarnya tidak mudah. Di final (Denmark Open 2019) mungkin mereka lagi nggak enak mainnya," kata Marcus dalam rilis yang diterima Medcom.id dari Humas PBSI.
"Makanya kami juga harus fokus, supaya mereka nggak gampang cari poinnya. Ya nggak boleh lengah juga," tutup Kevin.
Video: Gol ke-50 Gabriel Jesus Bawa City Rebut Posisi Kedua
(RIZ)