Bac Giang: Dua pasangan ganda campuran Indonesia melaju ke babak semifinal nomor perorangan cabang bulutangkis SEA Games Vietnam 2021. Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari sukses mengalahkan lawan-lawannya.
Berlaga di Bac Giang Gymnasium pada babak perempat final yang berlangsung Jumat, 20 Mei, Adnan/Mychelle tidak mendapat perlawanan berarti dari pasangan tuan rumah, Tuan Duc Doq/Nhu Thao Pham. Mereka menang straight game, 21-9 dan 21-10.
"Sejujurnya permainan kami memang belum terlalu teruji. Pola, strategi dan reli-relinya belum banyak karena dua lawan di hari ini dan kemarin levelnya masih di bawah kami," ujar Mychelle.
Sebagai informasi, di babak 16 besar, Kamis, 19 Mei, Adnan/Mychelle menang 21-4 dan 21-6 atas pasangan Kamboja, Heng Mengleap/Phon Chenda.
Adnan/Mychelle akan menantang pasangan Malaysia unggulan kedua Hoo Pang Ron/Cheah Yee See di babak semi final.
Cara untuk mendapatkan Berita terbaru dari kami.
Ikuti langkah berikut ini untuk mendapatkan notifikasi
- Akses Pengaturan/Setting Browser Anda
- Akses Notifications pada Pengaturan/Setting Browser Anda
- Cari https://m.medcom.id pada List Sites Notifications
- Klik Allow pada List Notifications tersebut
Anda Selesai.
Powered by Medcom.id