Jakarta: Pelatih ganda campuran PB Djarum, Vita Marissa, memutuskan untuk tidak mengirim Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti ke Thailand Open 2022. Itu dilakukannya agar Praveen/Melati fokus mempersiap diri menyambut Indonesia Open 2022.
"Praveen/Melati difokuskan di Indonesia Open 2022 supaya persiapannya matang dan hasilnya bisa lebih maksimal," kata Vita Marissa seperti dilansir laman resmi PB Djarum, Rabu (20/4/2022).
Thailand Open 2022 yang tergolong ajang BWF World Tour Super 500 dijadwalkan bergulir di Impact Arena, Bangkok, pada 17-22 Mei mendatang. Praveen/Melati memang punya rekam jejak kurang baik pada edisi 2021 turnamen tersebut karena langsung kalah di babak pertama dari wakil Prancis Thom Mark Gicquel/Dephine Auore Delrue dengan skor 21-14, 9-21, 13-21.
Sementara itu, Indonesia Open 2022 itu sendiri dijadwalkan bergulir pada 14-19 Juni mendatang. Praveen/Melati agak lebih baik pada tahun lalu karena kalah di babak kedua dari wakil Denmark Mathias Christiansen/Alexandra Boje dengan skor 21-23, 14-21.
Musim ini, Praveen/Melati terakhir kali tampil di ajang Super 300 Swiss Open pada 22-27 Maret dan harus pulang lebih cepat karena kalah dari kompatriot Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso pada babak pertama dengan skor 13-21, 26-28.
Meski tak menurunkan Praveen/Melati di Thailand Open 2022, PB Djarum akan tetap mengirimkan duet ganda campuran junior-senior, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja yang bakal tampil dari babak kualifikasi. Sedangkan Akbar Bintang Chayono/Marsheilla Gischa Islami masih berada dalam daftar tunggu kedua.
"Dejan/Glo tetap pergi bertanding, sementara Akbar/Gischa masih menunggu," tutup Vita Marissa. (ANT)
(KAH)
Cara untuk mendapatkan Berita terbaru dari kami.
Ikuti langkah berikut ini untuk mendapatkan notifikasi
- Akses Pengaturan/Setting Browser Anda
- Akses Notifications pada Pengaturan/Setting Browser Anda
- Cari https://m.medcom.id pada List Sites Notifications
- Klik Allow pada List Notifications tersebut
Anda Selesai.
Powered by Medcom.id