"Ya yang jelas kita enggak bisa (rapat konsultasi pada 7 Desember)," kata Wakil Ketua Komisi II Saan Mustopa di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 2 Desember 2021.
 
Sekretaris Fraksi NasDem itu menyampaikan Komisi II sudah memiliki agenda rapat dengan mitra kerja lain pada 7 Desember 2021. Agenda sudah disusun sejak awal Masa Sidang Ke-II Tahun 2021-2022.
"Agenda-agenda kita kan sudah disusun sejak masuk masa sidang. Jadi tanggal 7 enggak memungkinkan," ungkap dia.
Baca: Rapat Konsultasi Jadwal Pemilu Tunggu Kesepakatan Pemerintah dan KPU
Selain itu, lanjut dia, pengajuan rapat konsultasi ditujukan kepada Ketua DPR Puan Maharani. Sehingga, Komisi II menunggu arahan dari pimpinan DPR.
Jika perintah sudah diberikan, Komisi II bakal mencari waktu untuk melaksanakan rapat konsultasi penetapan jadwal pemilu tersebut. Apalagi, masa persidangan kali ini akan berakhir pada pertengahan Desember 2021.
"Nanti kita lihat deh, apakah ada waktu kosong enggak di luar mitra kerja lain," ujar dia.
(AZF)