Dikutip dari Soompi, video musik Blackpink untuk lagu tahun 2018 itu telah melampaui 1,4 miliar penayangan di YouTube. Angka itu terhitung per Senin, 23 November 2020, sekitar pukul 3:32 pagi KST (waktu setempat).
Jumlah klik pada MV kali ini melejit. Kabar ini menjadikannya video musik grup K-pop pertama yang pernah mencapai prestasi tersebut.
Sementara itu, ada satu-satunya video musik Korea lainnya yang mencapai tonggak sejarah di YouTube hingga saat ini yakni Gangnam Style dari PSY.
Blackpink awalnya merilis lagu Ddu-du Ddu-dupada 15 Juni 2018 pukul 6 sore KST. Artinya, video tersebut hanya membutuhkan waktu dua tahun, lima bulan, tujuh hari, dan sembilan jam untuk mencapai angka 1,4 miliar.
Di sisi lain, ada proyek baru yang tengah dipersiapkan. Sebab, hari ini YG Entertainment merilis video teaser berjudul Blackpink - Around The World.
Teaser tersebut menampilkan gambar pemandangan satelit dari kota-kota di seluruh dunia bersama dengan waktu untuk setiap kota. Dimulai dari kota Seoul, Korea Selatan.
Di bagian akhir, tayangan gambar pada video itu diperkecil untuk menunjukkan planet Bumi dengan mahkota merah muda yang melambangkan Blackpink. Namun, belum ada informasi lain yang terungkap tentang untuk apa teaser 30 detik tersebut.
(ELG)