Berikut rangkuman lima berita terpopuler ekonomi:
1. BTS Hiatus, Saham Hybe Gembos
Saham Hybe, agensi di balik selebritas K-pop BTS, turun hampir 25 persen pada Rabu, 15 Juni 2022 waktu setempat. Saham Hybe terguncang oleh pengumuman cuti boy band itu.Baca selengkapnya di sini
2. Bitcoin Jatuh Lagi, Nyungsep ke Level Terendah Baru
Bitcoin jatuh ke level terendah baru 18 bulan pada Rabu, menyeret token yang lebih kecil ke bawah bersamanya dan memacu penurunan tajam di pasar kripto. Hal ini dipicu oleh pemberi pinjaman kripto Celsius yang membekukan penarikan nasabahnya.Baca selengkapnya di sini
3. Utang Luar Negeri Indonesia April 2022 Turun ke USD409,5 Miliar
Bank Indonesia (BI) mencatat posisi utang luar negeri (ULN) Indonesia pada akhir April 2022 sebesar USD409,5 miliar. Posisi ULN Indonesia pada April 2022 menurun dibandingkan dengan posisi ULN pada bulan sebelumnya sebesar USD412,1 miliar.Baca selengkapnya di sini
4. Inflasi AS Kian Liar, Pasar Menanti Hasil Pertemuan The Fed untuk Kenaikan Suku Bunga
Pertemuan dewan gubernur bank sentral AS The Fed akan dilakukan pada 15-16 Juni waktu setempat, yang pada bulan ini juga akan menyampaikan tentang ringkasan proyeksi ekonomi untuk paruh kedua 2022 dan setahun penuh.Baca selengkapnya di sini
5. Sandiaga Ingin Kuliner Bali Go International
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno ingin kuliner Bali lebih mendunia. Kuliner khas Pulau Dewata dipromosikan melalui program Indonesia Spice Up The World (ISUTW).Baca selengkapnya di sini
(AHL)